Sedang berada di Depok dan sekitarnya dan merasa lelah menjalani rutinitas keseharian? Anda butuh sekedar refreshing untuk kembali mengembalikan kebugaran tubuh. Tidak hanya liburan, Anda pun bisa mencoba relaksasi sejenak dengan mengunjungi Spa. Apalagi ada cukup banyak pilihan spa Depok sebagai rekomendasi.
Tempat spa akan membuat tubuh Anda menjadi lebih rileks. Bahkan, selain spa ada beberapa perawatan lain yang ditawarkan. Mulai dari perawatan rambut, kulit, wajah, dan sebagainya. Dijamin setelah dari tempat spa tubuh dapat makin fresh dan cantik.
Sebetulnya, Moz5 ini adalah salon yang diperuntukkan khusus bagi Muslimah. Ada banyak layanan perawatan rambut yang tersedia. Seperti potong rambut standar, dan lain-lain. Namun, di sini juga menawarkan aneka treatment beauty massage, spa vagina, sampai totok aura.
Harganya bisa dibilang terjangkau. Untuk hair treatment rata-rata mulai Rp 30 ribuan saja. Sementara perawatan tubuh lain sekitar Rp 35 ribuan, tergantung treatment yang dipilih. Segala peralatan yang dipakai dijamin bersih sehingga pasti aman. Fasilitas lain seperti mushola serta suasana nyaman juga sangat mendukung.
Jika Anda ingin datang, Moz5 ini beralamatkan di Jalan Margonda Raya No. 533, Pondok Cina, Beji, Depok. Anda pun bisa mencoba tanya-tanya dulu melalui line kontak di 0811-1011-776.
Masih merupakan salon Muslimah Depok. Namun disini tentunya bukan hanya menyediakan perawatan rambut saja, namun juga treatment wajah dan body care. Banyak pula pengunjung yang ingin mencoba layanan totok vagina karena sangat berguna untuk mengatasi keputihan, serta mengencangkan daerah kewanitaan.
Soal harga, Amira Depok mematok harga terjangkau. Setiap treatment rata-rata hanya Rp 60 ribuan saja. Perawatan populer lain yang harus dicoba adalah galvanic spa dengan harga kurang dari Rp200 ribu saja. Bila berminat, kunjungi saja langsung di alamat Ruko Depok Maharaja Blok A 9, No. 6 Kec. Pancoran Mas, Depok. Untuk line kontaknya 089521296448.
Jangan salah, Tewink ini adalah Salon dan Spa Depok yang saat ini begitu sukses menggaet banyak pelanggan tetap. Layanan yang ditawarkan Tewink bisa dikatakan sangat lengkap. Dari body care sampai hair care dengan menggunakan produk-produk terbaik.
Tidak hanya itu, mereka juga didukung terapis professional sehingga sama sekali tak pernah mengecewakan. Tewink menawarkan banyak pilihan paket, namun yang paling terkenal adalah paket prewedding. Dalam satu paket tersebut terdiri dari treatment yaitu hair spa, facial galvanic, body spa, spa V, perawatan payudara, serta menipedi.
Jika ingin mencoba datang, Tewink berlokasi di Jalan Margonda Raya, No.494 G, Pondo Cina, Beiki, Depok. Anda bisa lakukan reservasi dulu via kontak 08111512337, untuk menghindari waiting list.
Sudah berdiri sejak tahun 2015. Aggra memang salon Muslimah, namun mereka juga melayani perawatan body care lainnya. Meski ruangan yang disediakan terbilang minimalis, Aggra Salon ini sengaja mendesainnya dengan sangat unik.
Setiap sudut ruangan didominasi warna pastel sehingga menghadirkan kesan homey, membuat pengunjung serasa berada di rumah sendiri. Selain aneka perawatan rambut, di sana Anda juga bisa mencoba body spa, facial collagen totok wajah serta treatment ibu hamil. Paket prewedding pun layak dicoba karena harganya relatif terjangkau.
Silahkan datang langsung ke Jalan Kejayan No.279 B, Abadijaya, Sukmajaya, Depok. Apabila mau tanya-tanya dulu bisa via line kontak di 081310595889.
Berlokasi di Jalan Margonda Raya No.489, Pondok Cina, Beiji, Depok. Bambu Spa menawarkan aneka perawatan tubuh yang cukup lengkap yang dikelompokkan berdasarkan paket. Seperti untuk paket bambu Spa Signature terdiri dari treatment Foot Relaxation, Foot & Back Relaxation, serta Traditional Bamboo Massage.
Bukan hanya itu, sejumlah perawatan lain adalah body bath, steam, body mask, choco body scrub, dan lain-lain. Ada lagi perawatan baby spa dan paket prewedding yang juga sangat terkenal di sana. Mereka punya tenaga terapis handal sehingga menjamin kenyamanan Anda. Untuk informasi lebih lanjut hubungi 02172740245.
Ketika stress mulai datang, rilekskan dulu tubuh sejenak dengan mendatangi tempat spa depok yang satu ini. Aleenahoz Beauty ada di Jalan Sawo No.25, Pondok Cina, Beiji, Depok, Jawa Barat.
Banyak layanan yang ditawarkan seperti Aromatherapy body massage, heritage body massage, body slimming, face mask, ratus, dan lainnya. Bagi Anda yang sedang melalui proses kehamilan, mereka punya paket khusus yaitu Paket Spa Ibu hamil Terdiri dari perawatan pijat kehamilan dan spa tangan + kaki.
Aleenahoz beauty bukan hanya menawarkan treatment di outlet saja. Anda pun bisa menikmati layanan home service. Silahkan tanya-tanya dulu via kontak 082125072685 untuk informasi lebih lanjut.
Lokasinya ada di Jalan Norman, Kemiri Muka, Beji, Kota Depok. Tempat spa depok ini sudah cukup terkenal dan memiliki banyak pelanggan tetap. Ada banyak treatment tersedia yang bisa dicoba.
Seperti misalnya body massage, body scrub, body massage, face massage, foot treatment, serta beberapa additional treatment. Peralatan yang digunakan dijamin bersih, didukung dengan lingkungan nyaman serta tenaga terapis professional. Aero Home Spa tidak akan mengecewakan Anda. Line kontak yang dapat dihubungi apabila Anda butuh informasi lebih lanjut adalah 087774657158.
Bukan Spa khusus ibu hamil saja kok, jika melihat namanya wajar Anda berpikir begitu. Namun, anak-anak juga bisa menikmati beberapa layanan yang tersedia di sini. Pregnansia berlokasi di Jalan Nusantara Raya No.111, Beji, Depok.
Layanan yang ditawarkan termasuk pijat anak, pregnancy massage, face treatment, hair treatment, kelola stress, postpartum treatment, dan masih banyak lagi. Menjadi rekomendasi spa anak terbaik di Depok yang harus dicoba.
Tempatnya bersih dan cukup luas. Peralatan yang digunakan juga bersih sehingga terjamin keamanannya. Untuk informasi lebih lanjut, Anda bisa tanya-tanya dulu via line kontak 02122969853.
Beralamatkan di Jalan Margonda Raya No.207 B, Kemiri Muka, Beji, Depok. Siva Esthetic ini merupakan solusi total untuk permasalahan kulit dalam bentuk kombinasi produk. Di sana, Anda juga dapat menikmati segala perawatan tubuh terbaik.
Mulai dari Body Slimming with Cavitation, Body Slimming with RF, Body Whitening, Totok aura, Peremajaan kulit, Body massage, Spa Aromatherapy, Body Bleaching, dan lainnya. Untuk layanan lainnya Anda bisa konsultasikan langsung via line kontak di 0217777814.
Baca juga: Flamingo SPA Bekasi
Merupakan tempat spa Depok terbaik selanjutnya. Royal Garden ini beralamatkan di Ruko Permata Sawangan Jalan raya Sawangan No.2 Rangkapan Jaya Baru, Pancoran Mas, Depok. Rangkaian body treatment yang ditawarkan seperti The secret lulur gold, Royal body mask, Full body reflexology, bleaching badan, dan lain-lain.
Paling populer di sini adalah treatment spa, yaitu Signature Royal Garden Spa, Green Tea Spa, Whitening Spa, Celliote Spa, dan masih banyak lagi. Bagi yang penasaran atau mau tanya-tanya dulu bisa via line kontak mereka di 02129212652.
Demikian tadi rekomendasi tempat spa Depok terbaik. Bagi yang sedang berada di Depok dan sekitarnya, coba datang ke salah satu Spa di atas. Dijamin tidak akan mengecewakan Anda.