Sedang mencari tempat spa Purwokerto? Kota yang menjadi salah satu destinasi di Jawa tengah ini dikenal cukup ramai sampai sekarang. Selain punya beberapa tempat menarik, Purwokerto juga menjadi tempat universitas terkenal di Indonesia yaitu Unsoed. Tidak heran jika banyak masyarakat pendatang di sana.
Bagi Anda yang sedang suntuk dalam keseharian seperti bekerja dan belajar, tidak ada salahnya mencoba refreshing sejenak. Manjakan tubuh dengan melakukan perawatan tubuh seperti spa, body massage, hingga layanan lain.
Di Purwokerto sendiri cukup banyak tempat spa yang menyediakan perawatan tubuh tersebut, diantaranya adalah:
Pertama ada Prameswari Salon & Spa yang beralamatkan di Jalan Overste Isdiman No.8 Purwokerto. Banyak layanan perawatan tubuh yang bisa Anda coba di sini. Mereka membedakannya berdasarkan paket tertentu. Seperti Paket Mawar, Paket Kenanga, Paket Cempaka, dan lainnya.
Setiap paket biasanya melayani perawatan tubuh tertentu. Seperti paket Tulip sudah termasuk lulur, massage, creambath, facial dan seterusnya. Paket satu dengan yang lain pun berbeda tarif, sehingga dapat disesuaikan berdasarkan kebutuhan.
Harganya pun terjangkau, per paket paling murah hanya 100 ribuan saja. Tempatnya nyaman dan bersih, didukung dengan terapis professional. Anda bisa datang langsung untuk mencoba semua perawatan di sana karena sangat direkomendasikan.
Baca juga : 20 Penginapan jogja harian 50 ribuan
Spa Purwokerto lainnya adalah Sarah Salon & Spa ini. Lokasinya ada di Jalan HR Bunyamin 703 Purwokerto, Jawa Tengah. Beberapa layanan perawatan tubuh dapat Anda coba di sana. Mulai dari perawatan rambut seperti haircut, styling, creambath, colouring, dan sebagainya.
Tak lupa body spa, massage, dan lulur di sana pun sangat recommended. Harganya cukup terjangkau, sehingga membuat tempat spa ini selalu ramai pengunjung. Sebagai informasi saja, Saran Salon & Spa khusus wanita. Jadi mungkin Anda para wanita akan jauh lebih nyaman melakukan perawatan tubuh di tempat ini.
Alamatnya ada di Jalan RA, Wiriaatmaja No.21 Purwokerto. Menyediakan aneka jenis perawatan tubuh. Mulai dari body massage, lulur, scrub, dan lain-lain. Banyak yang bilang paket pijat Balinese Heave adalah terbaik di sini. Jadi, bisa menjadi referensi Anda jika mau datang.
Samara Traditional Salon & Spa ini juga selalu memastikan lingkungan yang bersih dan nyaman. Bahkan semua terapis dijamin handal dan profesional. Beberapa pelanggan melalui review pun berharap bisa datang untuk melakukan perawatan lagi dilain waktu.
Walaupun masih belum terlalu populer, yang artinya masih kalah dengan tempat spa Purwokerto lain, Fit & Fresh tetap bisa menjadi rekomendasi buat Anda. Lokasinya ada di Jalan Wahid Hasyim, Purwokerto.
Layanan yang disediakan memang berfokus pada perawatan Spa. Anda pun bisa mencoba body massage, lulur, dan pijat tubuh di sana. Tempatnya bersih, dengan lingkungan nyaman membuat Anda betah berlama-lama.
Anda juga tak perlu khawatir, karena semua terapis sudah berpengalaman dan profesional. Lagipula, harga perawatan tubuh di sini juga lumayan terjangkau. Jadi tidak ada alasan lagi untuk tidak mencobanya.
Datang langsung untuk menikmati aneka layanan perawatan tubuh terbaik di Tsabitah Home Treatment. Lokasinya ada di Jalan Karang Kobar 30A, Purwokerto. Macam-macam perawatan tubuh yang ditawarkan seperti spa, waxing, totok wajah, lulur, body whitening, body slimming, facial, dan masih banyak lagi.
Bagi Anda yang mau melakukan perawatan kuku, di sini pun tersedia treatment manicure dan pedicure untuk para tamu. Harganya relatif terjangkau, Anda pun akan ditemani dengan para terapis professional. Maka seharusnya tak perlu ragu lagi untuk mencoba salah satu spa Purwokerto ini.
Beberapa review banyak yang bilang jika Cleo Spa ini juga sangat direkomendasikan. Mereka menyediakan perawatan tubuh dengan kualitas terbaik. Selain spa, mereka pun memiliki treatment lain seperti body massage, lulur, facial wajah, dan lain-lain.
Tempatnya bersih dengan suasana nyaman. Semua karyawan dan terapis pun ramah dan profesional. Jika berminat, Anda bisa datang langsung ke Cleo Spa yang beralamatkan di jalan Perintis Kemerdekaan Purwokerto.
Ada yang mau mencoba layanan spa tubuh sekaligus melakukan perawatan wajah? Di purwokerto ada Dr. Yenny Skin Care & Spa. Banyak perawatan tubuh dan wajah yang dapat dicoba.
Untuk wajah, Anda boleh memilih facial, perawatan jerawat, bopeng, whitening, dan masih banyak lagi. Para pengunjung bahkan bisa berkonsultasi dulu ke dokter. Supaya bisa diarahkan untuk melakukan perawatan apa yang cocok. Hasilnya pun bisa lebih maksimal.
Selain itu, tempat ini juga menawarkan layanan tubuh seperti spa, dan body massage. Soal tempatnya, jangan ditanya lagi. Sangat bersih, dengan terapis yang bersertifikat. Silahkan datang saja untuk membuktikan sendiri. Alamatnya ada di Jalan Dr. Suharso Kombas, Purwokerto.
Rekomendasi selanjutnya adalah Humaira Salon. Tempat spa Purwokerto ini menyediakan layanan perawatan tubuh lengkap. Dari mulai perawatan rambut seperti haircut, creambath, styling, pewarnaan, dan lainnya. Khusus perawatan tubuh, mereka menyediakan spa dan body massage, lulur, dan sebagainya.
Semua alat-alat yang digunakan sampai lingkungannya bersih. Didukung dengan terapis berpengalaman. Harganya pun cukup terjangkau, jadi sangat direkomendasikan. Humaira salon ada di Jend, Ahmad Yani, Purwokerto.
Merupakan tempat spa di Purwokerto berikutnya. Lokasi tepatnya ada di Jalan Kober No.113, Kober, Purwokerto Barat, Banyumas, Jawa Tengah. Banyak perawatan tubuh yang ditawarkan.
Dari mulai perawatan tubuh, waxing, nail art, spa, serta eyelash. Banyak review yang bilang harga treatment di sini sangat murah. Walaupun begitu, kualitasnya pun tidak boleh diragukan. Untuk informasi lebih lanjut, Anda bisa menghubungi mereka via line kontak di 087777079820.
Mencari spa khusus Muslimah? Mungkin Anda bisa mencoba datang kesini. Lokasinya ada di Jalan Pemuda No.14 Pesayangan, Kec. Purwokerto Barat, Banyumas, Jawa Tengah. Tempat ini menyediakan aneka perawatan tubuh.
Seperti perawatan rambut, wajah, perawatan tubuh/spa, perawatan kewanitaan, terapi totok, sampai rias. Bahkan, di sana juga menawarkan lukis henna hingga senam & fitness khusus Muslimah. Walaupun tetap saja, spa dan body massage di sana yang paling direkomendasikan.
Mungkin Anda sedang tak mau keluar rumah? Ada perawatan home spa Purwokerto terbaik yaitu Gendhis. Wilayah jangkauan Gendhis untuk saat ini meliputi kabupaten Banyumas Raya.
Gendhis sudah cukup berpengalaman, jadi cukup terjamin kualitasnya. Anda bisa menikmati body massage, spa, pijat relaksasi, fisioterapi, dan lain-lain tanpa beranjak dari rumah. Silahkan hubungi kontak di 085740369869 jika ingin mencoba treatment yang mereka sediakan.
Alamatnya berada di Jalan Dr. Angka, Purwokerto. Di sini memang menjadi layanan unggulan adalah spa. Namun, treatment lain seperti sauna, Chiropractic, serta terapi ear candle pun disediakan.
Tempatnya luas, bersih, dan nyaman. Ada pula tempat fitness dan parkir yang luas. Harganya bervariasi, mulai 150 ribuan saja. Review yang didapatkan pun sebagian besar positif. Jadi, tidak ada salahnya anda coba.