Tempat Wisata di Padalarang Bandung Barat Terfavorit

Diposting pada

Jika mau berpergian ke bandung barat, jangan lupa mampir ke tempat wisata di padalarang yang sedang hits dan instagramable ya. Di Kecamatan Padalarang, kabupaten bandung barat terdapat kawasan wisata yang saling berdekatan, sehingga sekali ke tempat akan banyak wisata yang bisa kalian kunjungi. Seperti halnya wisata di lembang bandung. Mulai dari wisata alam, wisata edukasi, taman tematik dan tempat lainnya yang bisa menyejukan hati pikiran.

Setelah pisah dari kabupaten bandung, kabupaten bandung barat mulai sedikit ada perubahan. Salah satunya adalah bermunculannya wisata wisata baru sebagai daya tarik wisatawan. Munculnya wisata baru tersebut menjadi magnet para wisatawan, dan para pedagang disekitar wisata. Hal tersebut tentu menstimulasi pergerakan ekonomi baru sektor wisata di bandung barat.

Nah bagi kalian yang akan berkunjung, sebagai referensi, penulis telah merangkum wisata favorit di padelarang bandung barat. Kalian bisa menjunjungi salah satu, beberapa bahkan semuanya karena lokasi tidak terlalu berjauhan.

Daftar Isi

Daftar Tempat Wisata di Padalarang

Apa saja tempat wisata di padalarang bandung barat? Banyak dong, namun penulis telah memilih beberapa wisata yang favorit para wisatawan, mulai dari gunung, bukit, gua hingga taman? Yuk simak baik baik dibawah ini.

Gunung Bendera

Kenapa namanya gunung bendera? Mungkin awalnya setiap pengunjung yang berhasil menancapkan bendera di puncaknya. Namun sebenarnya, gunung bendera tidak terlalu tinggi, tidak seperti gunung gunung lainnya. Lebih mirip seperti bukit. Pas di puncaknya ada area buat camping yang cukup luas, dan ada fasilitas umum seperti toilet dan saung kecil untuk berteduh. Dari puncak tersebut, sambil camping dengan tenang, pengunjung bisa melihat pemandang kota. Malam hari bisa melihat kemerlapan lampu kota. kemudian menikmati senja dan melihat sunrise paginya.

tempat wisata di padalarang

Alamat : Kampung Pojok Desa, Jayamekar, Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40553
Biaya tiket : 4000 (bisa jadi sudah naik), parkir motor 5000

Situ Ciburuy

Danau ciburuy adalah salah satu danau kecil di kecamatan padalarang, letaknya tidak jauh dari pusat pemerintahan padalarang. Akses ke danau tidaklah sulit, karena danau letaknya dipinggir jalan, sehingga wisatawan mudah ke sana. Danau ciburuy tadinya sebuah danau yang dibiarkan saja, dan hanya ada nelayan mencari ikan. Lama kelamaan banyak berkunjung kemudian dijadikan tempat untuk rekreasi wisata air dan bisa olahraga air. Parkiran cukup luas dan ada beberapa pedagang yang berjualan makanan minuman.

tempat wisata di padalarang, situ ciburuy

Di tengah danau terdapat restoran diatas delta atau pulai kecil. Pengunjung bisa ke restoran tersebut dengan naik perahu. Ongkos biaya naik perahu ke restoran mulai dari 15 ribu. Sementara untuk sewa perahu sekali putaran danau sebesar Rp. 60.000 untuk perahu dayung dan Rp. 80.000 untuk perahu motor. Jika tidak naik perahu, kalian juga bisa disekitar tepi danau ada rerumputan bisa duduk menggunakan tikar sambil lihat pemandangan atau makan jajan.

Alamat : Jl. Raya Padalarang, Ciburuy, Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40179

Gunung Hawu

Gunung hawu merupakan gunung yang tersusun dari batu gamping yang terbentuk alami, namun bentuknya unik. Karena keunikan yang alami tersebut terlihat seperti batu batu dari zaman prasejarah. Tempat ini cocok buat camping dan dan hammocking. Di area rata, kalian bisa buat camping, sementara di atas puncak atau tebing Gunung Hawu bisa buat hammocking. Tempat yang cocok buat para climber. Hanya saja akses yang harus dituju sangat berat karena jalanan yg belum memadai, tempat yg sempit. Namun jika sudah sampai hasilnya tidak mengecewakan karena tempatnya sangat mengagumkan.

tempat wisata di padalarang, gunung hawu

Alamat : Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40553

Puspa Iptek Kota Baru Parahyangan

Setelah membahas tempat wisata di padalarang bertemakan alam gunung dan danau. Kini pengunjung yang gak pengen jauh jauh dari pusat kota bisa berkunjung ke Puspa Iptek Kota Baru Parahyangan. Puspa Iptek adalah wahana edukatif yang lokasinya ada di kawasan Kota Baru Parahyangan, Padalarang. Di tempat ini terdapat lebih dari 150 buah alat peraga yang bisa dicoba langsung oleh pengunjung. Wisata edukatif ini yang cocok untuk dikunjungi sekeluarga, atau untuk anak-anak usia TK dan SD untuk studi tour.

puspa iptek tempat wisata di padalarang

Alamat : Jl. Raya Padalarang No.427, Kertajaya, Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40553
harga tiket sebesar Rp. 15.000. Jam Buka = 09.00-16.00 WIB

Bale Pare

Bale pare adalah bale yang berada ditengah tengah taman yang cukup luas. Tempat ini asik buat main sepeda, tempat bermain balita. Tersedia juga Toilet dan mushola-nya bersih sebersih udara diantara pepohonan tanpa polusi. Tempat ini lebih cocok untuk mengajak piknik bersama keluarga dan anak anak, selain untuk mencicipi makanan dan minuman juga terdapat wisata education di kawasan Bale Pare. Tempat bisa digunakan untuk acara Pernikahan ataupun Gathering bersama komunitas ataupun Club kalian

Jalan Panyawangan, Kertajaya, Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40553
Jam Buka 09.00-19.00 WIB

Bale Seni Barli

Kalau Puspa Iptek menyajikan ilmu dan teknologi, kalau Bale Seni Barli ini menyajikan kesenian, dari mulai alat musik, lukisan sampai kegiatan seni. Tempat ini juga menjadi tempat belajar seni untuk berbagai kalangan di bandung barat. Fasilitas Bale Seni Barli meliputi Studio Lukis Dewasa, Sanggar Seni Rupa Anak & Remaja, Apresiasi Seni, Playground serta Angklung Interaktif. Dilengkapi Masjid yang cukup luas yang kadang buat kajian ustad beken di jawa barat. Tempat ini sangat cocok kegiatan sekolah anak TK, SD, SMP sampai SMA untuk wisata pendidikan.

Alamat : Kota Baru Parahyangan, Jalan Parahyangan KM.1,2, Padalarang, Kabupaten Bandung Barat
Jam Buka : 09.00-16.00, sabtu sampai 12.00 dan minggu tutup

Goa Pawon

Kalau suka sejarah, di sekitar padalarang juga terdapat sebuah gua alami yang merupakan situs purbakala. Menurut badan Arkeolog Bandung, gua pawon dulunya tempat berkumpulnya nenek moyang orang Sunda yang sekarang menduduki bagian barat pulau Jawa. Di sana pernah ditemukan kerangka manusia purba meliputi 20.250 tulang belulang dan 4.050 serpihan batu yang usianya sekitar 10 ribu tahun. Lokasi berada ditengah lokasi penambangan, tepatnya di kecamatan cipatat. Namun karena dekat dengan padalarang, sering dianggap tempat wisata di padalarang.

Alamat : Kp. Cibukur, Gunungmasigit, Kec. Cipatat, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40554

Stone Garden Park

Tempat wisata di padalarang yang paling populer adalah Stone Garden Geo Park, letaknya berada tepat diatas gua pawon. Jadi kalau berkunjung ke stone garden atau gua pawon bisa sekalian dua duanya. Stone garden berada puncak gunung masigit yang berupa batu batu besar purbakala alami. Batu batu tersebut tersusun tak beraturan sehingga terkesan alami. Dari puncak tersebut bisa melihat pemandangan sekelilingnya merupakan pemandangan hijau dari pepohonan dan rerumputan.

stone gardem geo park tempat wisata di padalarang

Stone garden kadang dianggap tempat wisata luar negeri karena jarang sekali ada tempat seperti itu di Indonesia. Cocok buat wisatawan yang suka hiking dan tracking. Akses perjalanan ke lokasi tidak terlalu sulit, bisa bawa anak kecil usia SD. Tiket masuk ke kawasan Stone Garden ini, dikenakan biaya Rp 20.000,- untuk satu motor kemudian per orang nya membayar Rp 3.000,- hingga Rp 5.000,.

Alamat : Gunung Masigit, Citatah, Kec. Cipatat, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40554

itulah beberapa tempat wisata di padalarang kabupaten bandung barat yang sudah wajib dikunjungi. Tempat tempat tersebut sudah menjadi para favorit pengunjung karena keindahannya. Tentu sudah terbukti. Nah bagi kalian yang pengen ngebuktiin, ayo berkunjungi. Di jamin ga bakal nyesel.